13 Tempat Wisata di Malang untuk Liburan Seru Bersama Keluarga Halaman all - Kompas.com
13 Tempat Wisata di Malang untuk Liburan Seru Bersama Keluarga
Tim Redaksi
KOMPAS.com - Malang, Jawa Timur menjadi salah satu kota destinasi wisata yang populer. Selain wisata alam yang asri, Kota Apel memiliki banyak pilihan obyek wisata yang patut untuk dikunjungi.
Bagi kamu yang ingin menikmati liburan bersama keluarga, Malang juga menyediakan paket komplet. Banyak tempat wisata di Malang yang ramah keluarga dan bisa dinikmati baik di Kota Malang, Kabupaten Malang, mau pun Kota Batu.
Baca juga: 32 Tempat Wisata Malang Raya, Banyak Tempat Bernuansa Alam
Obyek wisata Jawa Timur Park (Jatim Park) 1 merupakan salah satu destinasi wisata Malang favorit wisatawan. Jatim Park 1 mengusung konsep theme park yang menyediakan banyak wahana permainan dan hiburan.
SHUTTERSTOCK Wahana Flying Tornado di Jawa Timur Park 1 (Jatim Park 1)
Selain wahana, Jatim Park 1 juga menyediakan wisata edukasi seperti taman fisika, taman sejarah, galeri etnik, dan lainnya. Jadi, obyek wisata ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga.
Jatim Park 1 berdiri di atas lahan seluas 22 hektar. Ada beragam wahana yang bisa dinikmati bersama keluarga di Jatim Park 1, seperti Himalaya Coaster, Sky Swinger, Funtastic Swimming Pool, Gold Mining Coaster, Flying Tornado, dan lainnya.
Baca juga: Aktivitas dan Harga Tiket Jatim Park 1, 2, dan 3
Jatim Park 1 berlokasi di Jalan Kartika dua Kota Wisata Batu, Kota Batu, Malang. Objek wisata ini bisa dicapai hanya dalam 10 menit dari pusat Kota Batu.
Harga tiketnya mulai dari Rp 100.000 pada hari kerja (weekday), dan Rp 120.000 pada akhir pekan (weekend).
shutterstock.com/Pius+Rino+Pungkiawan Jatim Park 2: Batu Secret Zoo.
Jawa Timur Park (Jatim Park) 2 masih berada dalam satu grup bersama dengan Jatim Park 1 dan Jatim Park 3, yakni PT Jawa Timur Park Group.
Namun, Jatim Park 2 lebih mengusung tema edukasi. Obyek wisata ini memiliki tiga wisata utama, yakni Batu Secret Zoo, Museum Satwa, dan Eco Green Park.
Batu Secret Zoo merupakan kebun binatang dengan fasilitas lengkap. Wisatawan tak hanya melihat ragam koleksi binatang, namun juga bisa menikmati wahana lainnya.
A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)
Batu Secret Zoo dilengkapi dengan wahana River Adventure, Tiger Land, Safari Farm, Baby Zoo, waterpark, dan savana. lahan seluas 14 hektar, pengunjung dapat melihat dari dekat berbagai satwa yang habitatnya tersebar di seluruh dunia, dari hutan tropis Asia, padang gurun Afrika hingga dasar Samudera Pasifik.
Lokasi obyek wisata di berada di Kota Batu. Tiket masuk Batu Secret Zoo dibanderol Rp 110.000 saat weekday, dan Rp 120.000 pada weekend.
Baca juga: 8 Wisata Malam di Malang dan Batu yang Populer dan Instagramable
KOMPAS.com/ANDI HARTIK Salah satu pengunjung Eco Green Park, Kota Batu saat memberi makan penguin Spheniscus humboldti, Rabu (25/4/2018).
Berada di kawasan Jatim Park 2, Eco Green Park bisa menjadi pilihan untuk wisata edukasi bersama si kecil. Beragam burung langka dan dilindungi dapat dijumpai di Eco Green Park.
Misalnya burung elang, kakak tua, lady amherst pheasant, golden pheasant, flamingo, hingga scarlet ibis. Kamu juga bisa merasakan sensasi bertualang di alam liar di Jungle Adventure.
Eco Green Park juga menyediakan wahana untuk belajar hingga spot foto. Di antaranya Eco Science Center, Simulasi PLTA, Rumah Hidroponik, Foto 3D Art, hingga Rumah Terbalik.
Baca juga: 8 Wisata Malam di Malang dan Batu yang Populer dan Instagramable
Tiket masuk dibanderol sebesar Rp 55.000 pada weekday dan Rp 75.000 saat weekend. Lokasi Eco Green park berada di Jalan Oro-oro Ombo, Kota Batu.
Jtp.id Museum Angkut Malang
Museum Angkut bisa menjadi pilihan keluarga untuk wisata edukasi. Berbagai jenis mobil klasik dipamerkan di musem yang luasnya hampir 4 hektar ini.
Museum ini juga memamerkan beragam mobil bersejarah, misalnya kendaraan yang dipergunakan Presiden Pertama RI Soekarno. Museum Angkut juga memajang Presidential Helicopter yang merupakan helikopter kepresidenan.
Baca juga: Cara Pesan Tiket Online Museum Angkut, Wisata Andalan di Kota Batu
Beragam fasilitas juga siap memanjakan wisata bersama keluarga. Museum Angkut memiliki fasilitas mulai dari Pasar Apung Nusantara, Buckingham Palace, Gangster Town, F1 Simulator, China Town, hingga Flight Simulator.
Harga tiket masuk Museum Angkut sebesar Rp 110.000 per orang baik weekday dan weekend. Lokasi obyek wisata ini berada di Jalan Terusan Sultan Agung Nomor 2, Kota Batu.
Wisatawan memetik apel di Kusuma Agrowisata, Malang (Dok. http://agrowisata.id)
Rasanya tidak lengkap ke Malang jika belum mencicipi apel langsung dari perkebunan. Bagi kamu yang ingin merasakan sensasi memetik apel sekaligus berwisata bersama keluarga, Kusuma Agro Wisata bisa menjadi pilihan.
Kusuma Agro wisata ini menawarkan wisata alam dan edukasi. Pengunjung bisa memetik apel langsung dari perkebunan.
Baca juga: 5 Penginapan Malang Raya yang Unik, Ada yang Punya Onsen ala Jepang
Selain apel, pengunjung juga bisa memetik buah stroberi, jambu dan jeruk. Kusuma Agro Wisata juga menyediakan waterpark dan lokasi khusus bagi yang ingin berfoto, yakni De Tjangkul.
Harga tiket mulai dari Rp 25.000 hingga Rp 80.000 per orang. Lokasi kebun wisata ini berada di Jalan Abdul Gani Atas, Kota Batu.
SHUTTERSTOCK / DENIS MOSKVINOV Ilustrasi Malang - Tempat wisata Kampung Warna-warni Jodipan di Kota Malang.
Kampung Warna-warni Jodipan menjadi alternatif wisata keluarga di tengah Kota Malang. Sesuai dengan namanya, rumah hingga lorong di perkampungan ini memiliki warna yang meriah.
Banyak spot foto Instagramable yang bisa ditemui di Kampung Warna-warni Jodipan. Mulai dari lorong payung, tangga warna-warni sampai jembatan kaca.
Baca juga: Kampung Warna-warni Jodipan, Tempat Wisata Hits di Kota Malang
Wisata ini sempat viral di media sosial. Tiket Kampung Warna-warni Jodipan sangat ramah di kantong hanya Rp 5.000 untuk seharian. Tempat wisata ini beralamat di Kelurahan Jodipan, sekitar 10 menit jalan kaki dari Stasiun Kota Malang.
DOK. malangnightparadise.com Malang Night Paradise di Kota Malang, Jawa Timur.
Malang Night Paradise bisa jadi pilihan wisata Malam di malam hari dan bisa dinikmati bersama keluarga.
Lokasi wisata ini menawarkan keindahan gemerlap taman lampu LED dan taman lampion. Mata akan dimanjakan dengan beragam warna lampu.
Atraksi bertema lampu-lampu gemerlap dapat pengunjung nikmati bersama keluarga. Sebut saja, Taman Lampion yang berisi Dancing Water Fountain sampai Lighting Tunnel.
Baca juga: Rute ke Malang Night Paradise, Bisa Naik Transportasi Umum
Malang Night Paradise juga menyediakan wahana untuk semua umur, yaitu Magic Journey 2, Roemah 147, Adventure Land, dan Museum Ganesya.
Tiket Malang Night Paradise dibanderol seharga Rp 55.000 pada weekday dan Rp 65.000 saat weekend.
SHUTTERSTOCK Florawisata San Terra de Lafonte, Wisata Keluarga Terbaru di Malang
Florawisata San Terra de Lafonte menjadi salah satu destinasi wisata di Malang untuk cuci mata. Sebab, tempat wisata ini menawarkan pemandangan kebun bunga yang luas dan menyegarkan mata.
Terdapat 700 jenis bunga yang bisa disaksikan di Florawisata San Terra de Lafonte. Selain itu, pengunjung juga bisa melihat bangunan bergaya Eropa dengan beragam warna.
Baca juga: Florawisata San Terra di Malang, Wisata Bunga yang Instagramable
Ada banyak spot Intagramable untuk mengabadikan momen bersama keluarga. Misalnya, miniatur bangunan Korea, Belanda, dan Italia.
Harga tiket obyek wisata ini adalah Rp 30.000. Florawisata San Terra de Lafonte berlokasi di Jalan Truno Joyo, Jurangrejo, Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang
hawaiwaterpark.com Keseruan anak-anak di Hawai Waterpark Malang.
Ingin menikmati liburan bersama keluarga sembari bermain air? Maka, Hawai Waterpark adalah jawabannya.
Hawai Waterpark memiliki 12 wahana air yang dapat dinikmati oleh semua umur. Tidak ada tambahan biaya yang harus dikeluarkan pengunjung untuk menikmati semua wahana tersebut.
Meliputi Waikiki Beach, Jet Coaster Slide, Hawai Waterhouse, Waimea Stream River, Wailele Extreme Slide, Rainbow Fall, dan lainnya.
Baca juga: 5 Kampung Tematik di Kota Malang, Pas Dikunjungi Saat Libur Lebaran
Selain wahana air, Hawai Waterpark juga dilengkapi dengan area foodcourt. Obyek wisata ini juga memiliki spot foto Intagramable yang semuanya disediakan gratis.
Harga tiketnya sebesar Rp 75.000 pada weekday, dan Rp 100.000 saat weekend. Hawai Waterpark berada di Jl. Graha Kencana Raya, Banjararum, Singosari yang berbatasan langsung dengan Kota Malang.
KOMPAS.com/ANDI HARTIK Sejumlah wisatawan saat menggunakan sepeda angin di lokasi wisata Selecta, Kota Batu, Malang, Jawa Timur, Kamis (18/5/2017).
Wisata Taman Selecta merupakan kebun bunga yang berada di Kota Batu. Bunga di Taman Selecta terdiri dari berbagai macam warna serta ditata dengan rapi, sehingga tampak apik.
Pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan warna warni bunga tersebut. Kebun bunga tersebut menjadi spot Instagramable untuk foto bersama keluarga.
Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Taman Rekreasi Selecta di Kota Batu
Selain taman bunga, pilihan wisata Malang ini dilengkapi dengan fasilitas kolam renang, sky bike, dan perahu ayun.
Taman Selecta berada di Jalan Raya Selecta Nomor 1, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu. Tiket masuknya dibanderol tarif Rp 40.000 per orang baik weekday mau pun weekend.
WIKIMEDIA COMMONS/CHRISTOPHE95 Alun-alun Malang.
Alun-alun Kota Malang bisa menjadi pilihan tempat wisata Malang yang dapat dikunjungi bersama keluarga. Pengunjung bisa duduk santai di sekitar alun-alun sembari menikmati hiruk pikuk Kota Malang.
Ada sejumlah kegiatan yang bisa dilakukan di Alun-alun Kota Malang. Mulai dari bersepeda, wisata kuliner, bersantai di bawah pohon, bermain bersama anak, dan berfoto.
Baca juga: Bella-Vista, Rumah Peninggalan Belanda di Malang yang Kini Tak Terawat
Alun-alun Kota Malang bisa diakses secara gratis oleh masyarakat. Pengunjung hanya perlu membayar parkir sebesar Rp 2.000 untuk motor dan Rp 5.000 untuk mobil.
Kolam Pesona Primitif di Wisata Sengkaling, Malang (Dok. https://wisata-sengkaling.com/)
Obyek wisata ini merupakan waterpark yang berada di Kota Malang. Taman Rekreasi Sengkaling mempunyai sejumlah wahana seru yang bisa dinikmati oleh keluarga.
Utamanya, adalah wahana air seperti Kolam Kapal Misteri, Kolam Pesona Primitif, Kolam Pesona Tirta Alam, dan Kolam Cumi-cumi. Selain wahan air, pengunjung juga bisa menikmati festival kuliner, wahana permaian untuk anak kecil, serta taman satwa.
Harga tiketnya sebesar Rp 30.000 untuk weekday dan Rp 35.000 pada weekend. Obyek wisata ini berada di Jalan Raya Mulyoagung Nomor 188, Sengkaling, Malang.
Baca juga: 5 Oleh-oleh Khas Malang, Serba Apel
https://jtp.id Mahana Flying Swinger di BNS.
Batu Night Spectacular (BNS) mengangkat konsep pasar malam modern. Obyek wisata ini menyajikan beragam atraksi menguji adrenalin dan menghibur untuk keluarga.
BNS menyediakan beragam wahan dan atraksi yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan umur. Seperti, perang laser, rumah hantu, roller coaster, hingga film 4D.
Baca juga: 8 Wisata Malam di Malang dan Batu yang Populer dan Instagramable
Pengunjung juga bisa mengabadikan momen dengan berfoto di balon udara, replikasi menara Eiffel, dan kereta Cinderella di taman lampion.
Sesuai namanya, BNS buka mulai pukul 15.00 hinga 23.00. Tiket masuk ke pasar malam modern ini dibanderol mulai Rp 35.000 hingga Rp 120.000.
Comments
0 comment